Argoterkini.com,Pekanbaru – Hingga Senin 29 Januari 2024, Tim Panitia Seleksi (Pansel) Calon Direktur Utama (Dirut) dan Direktur Pembiayaan Bank Riau Kepri (BRK) Syariah telah menerima berkas lamaran sebanyak 9 pelamar. Ada penambahan 5 pelamar lagi, sebab sebelumnya hanya ada 4 pelamar yang mendaftar.
“Sampai siang tadi sudah ada 9 lamaran yang kita terima. Sebelumnya ada 4 pelamar, tadi siang ini ada masuk lagi 5 lamaran,” kata Ketua Tim Pansel Calon Dirut dan Direktur Pembiayaan BRK Syariah, M Job Kurniawan, dilansir MediaCenter Riau, Senin 29 Januari 2024.
Job mengatakan, meski jadwal pendaftaran seleksi Calon Dirut BRK Syariah ini sudah ditutup pada Jum’at 26 Januari 2024) lalu, namun hingga Senin 29 Januari 2024, tim Pansel masih menerima berkas dari para pelamar.
Tim Pansel masih tetap menerima berkas lamaran yang dikirim lewat kantor pos. Seluruh lamaran yang cap posnya belum melewati Jum’at 26 Januari 2024 masih tetap diterima oleh tim Pansel.
“Memang jadwal pendaftaran itu sampai tanggal 26 Januari, tapi Pansel menerima berkas lamaran itu sesuai cap pos. Berkas yang kita terima sampai hari ini itu cap posnya tertanggal 26 Januari, jadi tetap kita terima,” katanya.
Ia juga menjelaskan, setelah lamaran diterima, maka pihaknya langsung melakukan verifikasi kelengkapan administrasi yang sudah diajukan dari calon pelamar.
“Setelah itu nanti baru kita umumkan hasilnya, siapa-siapa saja yang lulus seleksi administrasi. Bagi yang lulus bisa mengikuti tahapan selanjutnya, yaitu uji kompetensi dan kepatutan,” sebutnya.
Sebagai informasi, Tim Pansel Calon Dirut BRK Syariah diketuai oleh Asisten 2 Setdaprov Riau M. Job Kurniawan dan beranggotakan Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Riau Evarefita, Asisten II Pemprov Kepri, Luki Zaiman Prawira serta dua orang dari kalangan akademisi, yakni Prof Rita Anugerah dan DR. Azharuddin.***
Editor : Mulyadi